KOTA BELINYU (Rev-3) :

BELINYU

LOKASI: Di Bagian Utara Pulau Bangka

ASAL-USUL
Sampai sekarang kami belum menemukan asal-usul dari kata "Belinyu", baik dari cerita-cerita para Sampai sekarang kami belum menemukan asal-usul dari kata "Belinyu", baik dari cerita-cerita para tetua maupun dari sumber-sumber tertulis.
Ada cerita yang mengatakan "Belinyu" berasal dari kata "Beli" dan "nya", artinya membeli sesuatu dari seorang nyonya (cina).
Cerita lain mengatakan "Belinyu" berasal dari adanya sebuah pohon "Melinjo" yang ada di daerah itu, Melinjo ini dalam bahasa Belinyu disebut Belinjo yang akhirnya menjadi Belinyu
Namun kedua cerita ini kita tampung dulu, sampai ada sumber atau sejarah yang lebih tepat.
Ada dugaan lain, yaitu berdasarkan Bahasa Cina Bangka (Bahasa Cina Kek) yang menyebut Orang Belinyu adalah "belijongin" (belijo=Belinyu & ngin=orang), bisa saja Belinyu itu berasal dari bahasa Cina. Atau mungkin bahasa Sansekerta, atau juga bahasa Belanda.
Namun kenyataan lain yang harus kita ketahui, bahwa ada jalan di kota Palembang yang bernama Jalan Belinyu. Nah jangan-jangan kata Belinyu ini sudah digunakan sejak jaman kerajaan Sriwijaya dulu. Apakah nama seorang Panglima, atau keluarga Raja, atau Belinyu itu merupakan suatu Jabatan, atau bermakna lain tidak ada yang tahu. Asal usul inilah yang perlu kita telusuri.
.

Selamat Datang di Kota Belinyu "Bersatu" Bersih-Ramah-Serasi-Aman-Tertib-Utuh. Gerbang yang ada di Kampung Karang Lintang (Sincong), kurang lebih 200 m dari Jembatan Bandung


Rumah Camat yang berdiri Sejak Jaman Belanda



Kantor Camat Belinyu di Ujung Panji


Tidak ada komentar: